UNTUK menandai tahapan awal dalam Pemilukada 2012 mendatang, KPU Kabupaten Jepara melaunching logo dan maskot Pemilukada tahun 2012 dengan melepas beberapa burung merpati yang di artikan sebagai pembawa kabar berita yang tak pernah ingkar janji.
Dalam launchingnya, KPU Jepara mengambil logo kotak suara dengan background ukiran khas juara serta peluncuran maskot patung kura-kura bernama SI JUARA yang siap untuk mensukseskan Pemilukada 2012.
Acara yang dihadiri Bupati Jepara Drs. Hendro Martojo,MM, anggota KPU RI Sri Nuryanti, S.IP, MA, anggota KPU Provinsi Jateng Dr. Siti Solikhatun, SH, MH, camat se-kabupaten Jepara, serta sejumlah tamu undangan tersebut berlangsung meriah. Pasalnya ribuan warga turut hadir dalam menyemarakan peluncuran logo dan maskot Pemilukada 2012 tersebut.
Selain kegiatan jalan sehat dan pembagian doorprize, acara tersebut sekaligus penyerahan piala serta hadiah bagi pemenang lomba logo dan maskot Pemilukada 2012.
Ketua KPU Kabupaten Jepara, Muslim Aisha mengatakan sebelum tahapan Pemilukada, pihaknya telah mengadakan lomba logo dan maskot untuk Pemilukada 2012 mendatang. Selain mengajak masyarakat ikut berpartisipasi menyukseskan pemilihan bupati, lomba tersebut juga sebagai ajang warga Jepara untuk menampilkan kreatifitasnya untuk kemajuan kabupaten Jepara.
“Tidak hanya sebatas logo dan maskot saja. Tapi semua itu ada artinya. Logo kotak suara dengan background gambar batik ukir tersebut melambangkan bahwa Jepara tidak bisa lepas dari seni ukirnya. Sehingga siapapun bupati yang terpilih nantinya bisa membawa kejayaan ukiran Jepara,” ungkap Muslim saat memberikan sambutan Launching logo dan maskot Pemilukada 2012 di Alun-alun Jepara, Minggu (13/6) kemarin.
Sedangkan maskot yang berbentuk kura-kura yang siap mencoblos tersebut artinya adalah kura-kura merupakan lambang kejayaan dan kemakmuran kota Jepara. “Kura-kura itu bukan hanya seekor kura-kura saja, tapi dia memiliki nama SI JUARA yang artinya Siap Membawa Kemajuan Jepara. Dengan membawa surat suara dan paku tersebut, SI JUARA mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Jepara untuk menyukseskan Pemilukada 2012 dengan memberikan hak pilihnya dengan cara kembali mencoblos di TPS untuk kemajuan Jepara ke depan,” jelasnya.
Anggota KPU RI Sri Nuryanti, S.IP, MA, mengaku salut dengan Kabupaten Jepara yang selalu aman dan kondusif. Oleh karena itu, dia berharap pada Pemilukada 2012 mendatang, proses demokrasi ini bisa berjalan secara tertib, aman dan lancar. “Dengan proses Pemilukada yang aman, lancar dan kondusif dapat memilih bupati dan wakil bupati yang baik yang bisa membawa kesejahteraan bagi rakyatnya,” kata wanita asal Bantul, Yogyakarta ini.
Sementara itu, Bupati Jepara, Drs. Hendro Martojo menambahkan sebagai penyelenggara Pemilukada 2012 mendatang, KPU diminta lebih objektif dan dapat mengambil keputusan yang lebih bijak. Sehingga pemimpin Kabupaten Jepara ke depan dapat lebih baik.
“Saya sangat berharap pemimpin Kabupaten Jepara yang akan datang dapat lebih baik, lebih bijaksana dan membawa Jepara kearah lebih baik lagi. Jangankan Kaca Pecah, Ranting patah pun tidak ada” jelas Bupati. (WB/MA)