Talk Show “Sukses Pemilukada, Sukses Jepara”
KPU bersama dengan Kapolres Kabupaten Jepara, Bupati Kabupaten Jepara dan Panwaslu menyelenggarakan talk show di salah satu stasiun TV yaitu ProTV. Acara yang disiarkan secara langsung pada hari Selasa (29/11) pukul 19.00 WIB, merupakan salah satu bentuk sosialialisasi yang dilakukan oleh KPU Kabupaten Jepara, dengan topik Sukses Pemilukada, Sukses Jepara.
Ketua KPU Muslim Aisha mengatakan kami sebagai penyelenggara akan menjaga netralitas dan integritas dalam menjalankan amanah sebagai penyelenggara Pemilukada. “Kami (kpu-red) akan bekerja semaksimal mungkin untuk mensukseskan pemilukada jepara tahun 2012 demi kesejahteraan masyarakat Jepara” tegasnya.
Hendro Martojo selaku Bupati Kabupaten Jepara berharap, agar siapapun yang akan meneruskan menduduki kursi pimpinan Kabupaten Jepara adalah benar-benar orang yang mampu dan jujur dalam membangun kabupaten Jepara tercinta. “Siapapun yang akan memimpin Jepara ini harus tetap menjaga perdamaian dan mampu membawa Jepara kearah yang lebih baik”.
“Kami dari kepolisian, akan berusaha semaksimal kami untuk mengamankan Pemilukada Jepara ini, kami juga bekerjasama dengan pihak lain agar semuanya bisa berjalan kondusif”, kata Bakharudin selaku Kapolres Jepara. Kerjasama dengan masyarakat sangat kami harapkan untuk menciptakan suasana yang aman dan damai. “Saya yakin masyarakat Jepara merupakan masyarakat yang cerdas, sehingga tidak akan membuat kisruh suasana Pemilukada” pungkasnya.
Terkait menanggapi pertanyaan mengenai Money Politik, ketua panwaslu kabupaten jepara menjelaskan bahwa Panwaslu akan menindak tegas adanya money politik. “kami akan bekerjasama dengan Polisi, Kejaksaan, dan Pengadilan untuk menindak pelaku money politik”, tegasnya.
KPU selaku penyelenggara berharap, semoga dengan suksesnya pemilukada kabupaten Jepara tahun 2012 nanti akan membawa kesuksesan pula bagi seluruh warga masyarakat Jepara.